Selasa, 03 Juli 2012

Menjadi Dosen Profesional

Menjadi seorang dosen yang profesional adalah harapanku. membaca, menulis, mengajar, dan meneliti adalah pekerjaan yang menantang bagiku. hari-hariku diisi dengan kegiatan tersebut. satu hal yang menjadi ganjalan adalah....aku belum bisa melanjutkan kuliah S2. aku masih berusaha untuk bisa mendapatkan beasiswa pascasarjana di dalam negeri. pernah juga terpikir untuk nekat mendaftar kuliah dengan biaya pribadi.....tapi kayaknya aku harus berfikir ulang. tapi aku pernah baca artikel yang bagus tentang ciri-ciri dosen profesional.....ini dia selamat membaca... 

Ciri-Ciri Dosen Profesional Written 
by Arief Furchan Tuesday, 09 June 2009 15:22 

Menjadi dosen yang profesional adalah impian setiap dosen. Mengapa? Karena itu akan meningkatkan harga dirinya sebagai manusia. Dosen adalah peneliti dan pendidik. Ia bekerja di perguruan tinggi yang sering disebut sebagai garba ilmiah, tempat bersemai dan berkembang ilmu pengetahuan. Ada yang mengatakan bahwa dosen adalah peneliti yang mengajar. Ia meneliti dan mengembangkan ilmu pengetahuan dan ia juga mengajar atau mendidik calon-calon praktisi dan ilmuwan yang akan mengembangkan ilmu pengetahuan dan menerapkan hasil-hasil penelitian untuk memecahkan berbagai persoalan masyarakat. Pertanyaannya sekarang adalah bagaimanakah ciri-ciri dosen yang ideal itu? Berikut ini adalah sepuluh ciri yang telah digambarkan melalui karya Milton Hildebrand dan Kenneth Feldman. Dosen yang memiliki semua ciri tersebut dianggap sebagai dosen yang “hebat” oleh mahasiswa dan teman sejawat mereka serta para staf administrasi. Dosen yang memiliki kekuatan di sebagian bidang ini (dan lemah di sebagian yang lain) dianggap sebagai dosen yang baik oleh sebagian pengamat dan sebagai dosen yang jelek oleh pengamat yang lain.